
Tertarik Mengenal Korea dan Cari Beasiswa ke Negeri Ginseng Itu?
Penetrasi budaya Korea semakin berkembang di masyarakat Indonesia, terutama di kalangan anak muda. Tak hanya dari segi tren, fesyen, dan gaya hidup, namun juga di sektor pendidikan. Banyak perguruan tinggi di Korea Selatan yang menjadi incaran masyarakat Indonesia untuk melanjutkan studinya, baik jenjang sarjana, magister, maupun doktor.
Terkait hal itu, Universitas Multimedia Nusantara (UMN) membuka kesempatan untuk kerja magang maupun menyediakan beasiswa studi lanjut S-2 di beberapa universitas di Korea Selatan. Salah satunya adalah di Silla University, Busan, menyusul adanya